02.08
0

Do'a Apabila Merasa Takut Dan Kesepian Ketika Tidur~Terkadang kita merasa tidak nyaman ketika akan tidur malam hari, baik ketika berada dikamar sendiri, maupun ketika tidur ditempat lain, apakah dirumah orang lain, dihotel, penginapan atau tempat-tempat lainnya ketika kita melakukan perjalanan atau sedang tidak berada dirumah. Penyebab ketidak nyamanan ini bermacam-macam, tetapi pada umumnya mereka yang mengalami ini tidak dapat menjelaskan apa yang menyebabkan perasaan tidak enak yang mereka rasakan yang membuat mereka tidur gelisah bahkan tidak bisa tidur.
Sebagai agama yang sempurna Islam telah membekali berbagai amalan untuk umatnya sebagai bentuk permohonan perlindungan kepada Sang Maha Kuasa Allah Azza Wajalla agar diberi ketenangan hati, ketentraman jiwa dan salah satunya agar dapat tidur dengan nyaman dan tenang. Do'a Apabila Merasa Takut Dan Kesepian Ketika Tidur adalah sebagai berikut :

أَعُوْذُ بِكَلِمَاتِ اللهِ التَّامَّاتِ مِنْ غَضَبِهِ وَعِقَابِهِ، وَشَرِّ عِبَادِهِ، وَمِنْ هَمَزَاتِ الشَّيَاطِيْنِ وَأَنْ يَحْضُرُوْنِ.

A'uuzu, bikalimaatillaahittaammaati min gadhabihi wa'iqqabihi, wasyarri 'ibaadihi, wamin hamazaati sysyayaathiini wa ayyahdhuruun.

“Aku berlindung dengan kalimat Allah yang sempurna dari kemarahan dan siksaanNya, serta kejahatan hamba-hambaNya, dan dari godaan setan (bisikannya) serta jangan sampai mereka hadir (kepadaku).” (HR. Abu Dawud 4/12. Dan lihat Shahih At-Tirmidzi 3/171)
Namun jika yang dialami adalah mimpi buruk, maka yang harus sobat lakukan menurut panduan syar'i adalah :
  1. Meludah ke kirinya tiga kali. ~ HR. Muslim 
  2. Minta perlindungan kepada Allah dari godaan syaitan dan kejelekan mimpinya, tiga kali. ~ HR. Muslim 
  3. Tidak membicarakan mimpinya kepada orang lain. ~ HR. Muslim 
  4. Membalikkan tubuhnya (mengubah posisi tidur). ~ HR. Muslim 
  5. Berdiri dan melakukan shalat, bila mau. ~ HR. Muslim
Demikian sobat, amalan yang disunnahkan, semoga kita dirahmati Allah Azza Wajalla.~Semilir hati

0 comments:

Posting Komentar

Jika sobat merasa informasi ini bermanfaat, silahkan sobat memberikan komentar. Jika sobat hendak men-COPY ARTIKEL INI, MOHON KIRANYA MENCANTUMKAN SUMBERNYA, MARI KITA SALING MENGHARGAI HAK KEKAYAAN INTELEKTUAL. Jangan lupa, klik Google+ diside bar sebelah kiri