14.05
0

Penipuan Calon Peserta Sertifikasi Guru 2012~Berubahnya metode atau pola rekrutmen peserta sertifikasi guru tahun 2012 sedikit banyak membuat kecemasan yang berlebihan pada sebagian calon peserta sertifikasi guru 2012. Ditambah lagi dengan akan dilaksanakannya kegiatan Uji Kompetensi Awal 2012 yang akan dilaksanakan pada tanggal 25 Februari 2012 sudah semakin dekat. Hal ini justru dimanfaatkan oleh segelintir orang-orang yang tidak bertanggung jawab untuk melakukan penipuan calon peserta sertifikasi guru 2012. Dengan berbagai modus diantaranya :

  1. Menjamin kelulusan bagi calon peserta sertifikasi guru.
  2. Mengaku sebagai Kasi Kurikulum LPMP, sehingga mengetahui secara persis soal-soal yang akan diujikan.
Ujung-ujungnya adalah bagi calon peserta sertifikasi yang tergiur, diharuskan menyetor sejumlah uang ke rekening pelaku.
Saya ingin menghimbau Bapak dan Ibu guru calon peserta sertifikasi guru 2012, bahwa proses pelaksanaan rekrutmen peserta sertifikasi guru ini yang dimulai dengan pelaksanaan UKA memang ditaja di kabupaten masing-masing, tetapi baik itu master soal, master LJK (lembar jawaban komputer), semuanya berasal dari pusat. Tim pengawas, pembawa soal, berasal dari LPMP dan LPTK serta unsur Dinas, sehingga tidak ada pihak apalagi didaerah yang bisa menjamin kelulusan, apalagi yang namanya Kasi Kurikulum LPMP itu tidak pernah ada. LPMP sendiri hingga saat ini belum mengetahui soal yang akan diujika seperti apa. Sama seperti halnya dengan bapak ibuk guru didaerah, LPMP hingga saat ini hanya dapat mengakses kisi-kisi UKA.
Karenanya, sebaiknya kita semua mempersiapkan diri sesuai dengan arahan Dinas Pendidikan setempat serta memahami kisi-kisi soal yang ada, tanpa menghiraukan rayuan dan bujukan dari pihak-pihak yang tidak benar untuk menempuh jalan-jalan pintas yang belum tentu kebenarannya. Jangan sampai kita mencederai nilai-nilai moral luhur yang kita tanamkan kepada anak didik kita hanya karena kita berusaha memperoleh jalan pintas kelulusan sertifikasi ini. Semua peserta memiliki kesempatan yang sama untuk menunjukkan kompetensinya sehingga termasuk kedalam daftar guru yang layak untuk memegang sertifikasi pendidik serta diberi tunjangan profesi. Dan jangan lupa, senantiasa berdoa dan bermohon kepada Allah Azza Wajalla. Semoga berhasil~Semilir hati

0 comments:

Posting Komentar

Jika sobat merasa informasi ini bermanfaat, silahkan sobat memberikan komentar. Jika sobat hendak men-COPY ARTIKEL INI, MOHON KIRANYA MENCANTUMKAN SUMBERNYA, MARI KITA SALING MENGHARGAI HAK KEKAYAAN INTELEKTUAL. Jangan lupa, klik Google+ diside bar sebelah kiri