09.02
0

Tips Mengajari Anak Berpuasa Ramadhan~Assalaamualaikum sobat semilir, bulan Ramadhan adalah bulan latihan bagi setiap kaum muslimin yang beriman, melatih diri untuk menjadi hamba-hamba Allah yang bertaqwa. Tak luput pula anak-anak kita, bulan Ramadhan merupakan bulan dimana kita dapat menunjuk ajarkan kepada anak kita bagaimana ibadah puasa dilakukan. Sebagaimana yang telah dilakukan Rasulullah Sallallaahu 'Alaihi Wasallam dalam melatih anak-anak kecil untuk dapat berpuasa Ramadhan.
Berikut ini beberapa tips yang kiranya dapat menjadi acuan bagi sobat semilir ketika melatih anak-anak yang masih berusia dini dirumah agar mereka mau melakukan puasa meskipun baru dalam tahap latihan dan pengenalan :

  1. Doronglah anak-anak kita untuk berpuasa 2-3 jam, setengah hari, 1 hari atau lebih banyak lagi. Sesuaikan dengan usianya. Pujilah mereka dihadapan teman-temannya atau keluarga yang lain atas keberhasilan mereka berpuasa meskipun hanya setengah hari saja.
  2. Suruhlah anak-anak kita berangkat kemasjid bersama ayahnya pada saat maghrib. Ikutlah berbuka bersama-sama jamaah lainnya dimasjid agar ia melihat betapa agungnya ibadah puasa ini dan bersatunya umat Islam dalam menjalankan perintah dan mengagungkan Allah 'Azza Wajalla.
  3. Ajaklah anak kita berbuka bersama, meskipun mereka telah makan sebelumnya.
  4. Ajari ia dengan bacaan atau do'a ketika berbuka.
  5. Ajaklah anak-anak mengikuti shalat tarawih hingga mereka terbiasa dan memahami semenjak dini, meskipun mereka hanya duduk-duduk atau beristirahat ketika kelelahan. Usahakan anak kita berada disamping kita, ambil posisi disisi paling kiri atau paling kanan jamaah. Jangan biarkan ia berkumpul bersama teman-temannya, karena hal demikian hanya membuka peluang baginya untuk bermain-main sehingga maksud untuk mengajaknya kemasjid mengikuti tarawih tidak tercapai dan tidak dapat ia pahami. Bahkan ia dapat mengganggu kekhusyukan jamaah lainnya.
  6. Jangan perlihatkan kondisi lemas dihadapan anak-anak, meskipun kondisi kita pada saat itu kurang fit. Tunjukkan kepadanya bahwa ibadah puasa tidak menjadi penghalang untuk kita tetap beraktifitas seperti biasa.
  7. Ajari anak kita bersedekah. Atau lakukan hal tersebut dihadapan anak kita, dan katakan kepadanya bahwa pahala bersedekah itu amat besar di bulan Ramadhan.
  8. Ajak anak-anak kita membaca al-Quran secara teratur. Sampaikan bahwa Rasulullah Sallallaahu 'Alaihi Wasallam biasa melakukan hal tersebut dibulan Ramadhan, dan katakan kepadanya bahwa sebaiknya dibulan Ramadhan kita mengkhatamkan membaca al-Quran. Tapi jangan paksa ia mengkhatamkan al-Qur'an, biarkan saja berapa sanggup ia membaca setiap hari, yang penting kegiatan tersebut dia lakukan secara rutin.
  9. Bangunkan anak-anak ketika kita akan sahur, meskipun mereka tidak ikut berpuasa, dan ajaklah mereka shalat subuh berjamaah kemasjid bersama ayahnya.
  10. Ajari anak-anak untuk memberi makan orang yang berpuasa, beritahu mereka pahala memberi makan orang yang berpuasa.
Demikian beberapa tips mengajari anak berpuasa Ramadhan. Mudah-mudahan kita dimudahkan Allah dalam mendidik anak-anak kita menjadi generasi soleh dan solehah. Amiin. Semoga bermanfaat.

0 comments:

Posting Komentar

Jika sobat merasa informasi ini bermanfaat, silahkan sobat memberikan komentar. Jika sobat hendak men-COPY ARTIKEL INI, MOHON KIRANYA MENCANTUMKAN SUMBERNYA, MARI KITA SALING MENGHARGAI HAK KEKAYAAN INTELEKTUAL. Jangan lupa, klik Google+ diside bar sebelah kiri